Berikut dibawah ini cara membuat asinan bogor.
Bahan Asinan Bogor
- 750 ml air
- 3 sdm cuka masak kadar 5%
Isi Asinan Bogor
- 2 buah tahu Bandung, kukus, potong dadu 2 x 2 cm
- 100 gram taoge besar, bersihkan
- 150 gram kol, buang tulan kol, iris halus
- 125 gram wortel, kupas, iris bentuk korek api
- 100 gram ubi jalar merah, kupas, iris tipis melintang
- 100 gram bengkuang, kupas, potong bulat tebal 1/2 cm
- 100 gram pepaya mengkal, kupas, potong tipis
- 100 gram timun, potong tipis melintang 1/2 cm
- 300 gram asinan sawi, iris melintang 1 cm
- 100 gram nanas bersih, potong-potong
- 100 gram manisan pala
- 100 gram manisan salak
Bumbu Asinan Bogor, haluskan
- 10 buah cabai merah keriting, buang biji
- 250 g gula pasir
- 1 sdt garam
Pelengkap Asinan Bogor
- 100 g kacang tanah, goreng
- 8 buah kerupuk mi putih goreng
Cara membuat Asinan Bogor
1. Campurkan bumbu halus dengan air. Didihan. Angkat.
2. Masukkan cuka, aduk rata, saring. Sisihkan hingga dingin.
4. Masukkan semua bahan isi, aduk perlahan hingga rata. Diamkan selama 12 jam. Sisihkan.
5. Sajikan dengan pelengkap.
Ini disajikan untuk 8 porsi dengan kandungan kalori per porsi 272.
Loading...
0 comments:
Post a Comment