Tuesday, July 10, 2012

Resep Roti Keju



Resep Roti Keju - Ini dia resep roti keju ala NCC, dibuat dengan bahan keju parut yang dicampur dengan butter. Pastinya, membuat isi roti ini enak sekali. Dan sesuai dengan keinginan kamu yang doyan Melted keju gitu loh!

Oke, langsung saja berikut ini adalah Resep Roti Keju selengkapnya, mudah-mudahan bisa jadi tambahan resep kue kering lebaran kamu, karena roti yang ini sepertinya cocok untuk menghiasi meja bersama kue kering lainnya saat lebaran.

Resep Roti Keju

Bahan A Roti Keju :

- 500 gr tepung terigu protein tinggi
- 100 gr gula
- 11 gr ragi instan
- 1/2 sdt bread improver
- 4 btr kuning telor
- 200 ml air Es

Bahan B Roti Keju :

- 100 gr mentega/margarine
- 5 gr garam

Bahan C Roti Keju :

- 100 gr keju cheddar parut
- 100 gr mentega

Cara Membuat Roti Keju

1. Aduk bahan A, uleni hingga bergumpal-gumpal, masukkan bahan B, uleni terus hingga kalis elastis. Istitirahatkan 20 menit.
2. Kempiskan adonan, potong timbang 40 gr, bulatkan. Istirahatkan 10 menit.
3. Aduk rata bahan C.
4. Ambil satu bulatan adonan, beri isi bahan C, bentuk lonjong.Lakukan untuk semua bulatan.
5. Diamkan 30 s/d 60 menit, tergantung kehangatan udara. Setelah terlihat mengembang ringan, poles atasnya dengan kuning telur kocok, panggang selama 20 menit, suhu 180 hingga terlihat keemasan. Angkat.
Loading...

0 comments:

Post a Comment