Thursday, May 17, 2012

Resep Red Velvet Cupcake



Resep Red Velvet Cupcake - Inilah resep lengkap Red Velvet Cupcake ala femina. Jangan lupa juga melihat resep sebelumnya, yaitu Red Cherry Velvet Cake dan Red Velvet Fruit Cake. Silahkan simak dengan teliti cara pembuatannya dibawah ini, dan jangan sampai kekurangan bahan agar hasilnya memuaskan hehe.

Resep Red Velvet Cupcake selengkapnya dibawah ini, semoga bermanfaat. Sebelumnya, untuk bahan buttermilk adalah Dairy product dengan rasa agak asam. Dijual dalam kemasan kotak karton di bagian rak pendingin di supermarket. Jika sulit menemukan di pasaran, Anda bisa membuatnya sendiri. Aduk 250 ml susu cair dengan 1 sdm air jeruk nipis. Diamkan 10 menit atau hingga menggumpal. Dan, cream cheese adalah Keju olahan dalam bentuk krim yang sedikit padat. Dijual di bagian rak berpendingin.

Resep Red Velvet Cupcake

Bahan Red Velvet Cupcake :

- 150 g bit, kupas
- 350 g gula pasir
- 3 butir telur ayam
- 100 ml air
- 200 ml buttermilk
- 450 ml minyak sayur

Bahan kering, ayak :

- 380 g tepung ganyong
- 50 g cokelat bubuk
- 1 1/2 sdt garam
- 1 sdt baking powder

Cheese frosting :

- 250 g cream cheese (keju krim)
- 50 g gula bubuk
- 50 ml thickened cream (krim kental)

Cara Membuat Red Velvet Cupcake

1. Proses bit bersama air di dalam blender hingga halus. Angkat. Rebus hingga setengahnya. Saring, ambil sebanyak 200 ml. Sisihkan.
2. Kocok gula dan telur menggunakan mixer berkecepatan tinggi hingga berbuih. Turunkan kecepatan mixer, masukkan air rebusan bit, bahan kering, buttermilk, dan minyak. Aduk perlahan hingga rata.
3. Memanggang: Tuang ke dalam cetakan muffin kecil (untuk 40 muffin) atau besar (untuk 20 muffin) yang telah diolesi mentega. Panggang dalam oven panas bersuhu 180° C hingga matang (± 25 menit).
4. Cheese Frosting: Kocok cream cheese dan gula menggunakan mixer berkecepatan tinggi hingga mengembang dan pucat. Masukkan krim kental, kocok rata.
5. Penyelesaian: Olesi cheese frosting di atas permukaan muffin dan Sajikan.
Loading...

0 comments:

Post a Comment